Batang (Humas) – Komitmen Unit Pengumpul Zakat (UPZ) Kementerian Agama Kabupaten Batang untuk membantu masyarakat kurang mampu semakin nyata. Seperti yang tampak pada Jumat (7/2/2025), UPZ Kemenag Batang kembali bergerak untuk membantu mengkhitankan anak dari salah satu keluarga tidak mampu di Batang.
Rombongan dipimpin langsung oleh Penyelenggara Zakat dan Wakaf, Eko Yuni Ariyanto, bersama pengurus UPZ, Mustami’an. Mereka bergerak menuju rumah Bapak Suntono Ibrahim Abdullah di Perumahan New Citra Harmoni, Pasekaran, Batang. Setelah itu, rombongan melanjutkan perjalanan ke tempat praktik dr. Nurkholis, yang menjadi tenaga medis dalam proses khitan ini.

Dalam kesempatan tersebut, Eko Yuni Ariyanto menyampaikan bahwa UPZ Kemenag Batang berkomitmen untuk terus memberikan manfaat kepada masyarakat, terutama mereka yang membutuhkan bantuan dalam berbagai aspek kehidupan.
“Alhamdulillah, pagi ini UPZ dapat membantu salah satu masyarakat kurang mampu untuk mengkhitankan anak Pak Suntono yang bernama Zinedine Zidan Zahdul Al Faqih. Semoga dengan ini, ia tumbuh menjadi anak yang saleh dan berbakti kepada orang tuanya,” ungkapnya.
Selain itu, Mustami’an juga menyampaikan selamat kepada Zinedine Zidan Zahdul Al Faqih atas khitannya.
“Selamat ya, Dik, karena sudah dikhitan,jadilah anak saleh yang berbakti kepada orang tua dan jangan lupa menjaga salat lima waktunya,” pesannya.
Sementara itu, Suntono Ibrahim Abdullah mengungkapkan rasa terima kasihnya kepada Kepala Kantor Kemenag Batang dan seluruh pegawai Kemenag yang telah peduli dengan keluarganya.
“Semoga Allah membalasnya, Alhamdulillah, berkat bantuan dari UPZ ini, kami merasa bahagia karena bisa mengkhitankan anak kami, semoga program seperti ini terus berjalan dan dapat membantu keluarga yang membutuhkan,” tuturnya (muzzi/zy_humas)