Batang (Humas) – Mewakili Kepala Kantor Kemenag Kab.Batang Penyelenggara Zakat Wakaf Eko Yuni Arianto mengikuti shalat Idul Adha di Masjid Agung Darul Muttaqin Batang.
Hadir juga PJ Bupati Batang Lani Dwi Rejeki beserta Forkopimda dan para Kepala OPD Batang.
Bertindak sebagai khatib Prof.Dr.H.Sam’ani,M.Ag Dekan Fakultas Usuluddin, Adab dan Dakwah Universitas Abdurahman Wahid Pekalongan.
Dalam khutbahnya dia menyampaikan sejarah singkat tentang awal terjadinya kurban.
“Peradapan berkurban, dulu manusia dijadikan kurban untuk sesembahan terhadap matahari yang dijadikan Tuhan, namum Alhamdulillah Islam atas menggantinya dengan Hewan Kurban atas perintaj Allah, maka bersyukurlah,” tegasnya.
Dimomen Idul Adha tahun ini Kemenag Kab.Batang membagikan enam kambing kurban di Masjid Agung, masjid-masjid sekitar Kantor dan Lapas Batang. (Eko YA/ Zy_humas)