BATANG – Bertempat di rumah makan Selaras Kota Pekalongan, para JFU pelaporan, pengelola kegiatan seksi dan Madrasah negeri di lingkungan Kantor Kemenag Kab. Batang mengadakan rapat koordinasi. Rapat koordinasi yang dilaksanakan pada Selasa (17/10/17) kali ini berkaitan dengan penyusunan pelaporan E-Monev Triwulan III tahun 2017.
Sebagai bagian dari Kementerian di daerah, Kantor Kemenag Kab. Batang memiliki kewajiban monitoring dan evaluasi secara elektronik. E-Monev ini dilakukan secara periodik setiap tri wulan. Pelaporan ini akan disajikan sebagai pertanggungjawaban pelaksanaan program dan anggaran setiap kementerian.
Dalam arahannya Plt Kepala Kemenag Kab. Batang Sugiedi berharap setiap satker tidak hanya dapat melaksanakan kegiatan dengan baik, tetapi juga dapat menyajikan pelaporan yang baik. Apalagi untuk rakor kali ini di laksanakan diluar kantor dengan suasana baru, semangat lebih pada setiap peserta rapat untuk menghasilkan pelaporan yang akuntabel.
Dalam rakor ini disampaikan oleh pejabat pelaporan keuangan, Ahmad Soleh, sesuai data dari SAIBA (Sistem Akuntansi Berbasis Akrual) penyerapan anggaran masing-masing satker per September 2017 adalah sebagai berikut, untuk satker Sekretariat Jenderal (417080) untuk belanja pegawai (51) sebesar 64 %, belanja barang (52) sebesar 64 %, dan belanja modal (53) sebesar 28 %.
Sedangkan pada satker Bimas Islam (417081) untuk belanja pegawai (51) sebesar 63 %, belanja barang (52) sebesar 51% dan belanja modal (53) sebesar 20%. Pada satker Pendidikan Islam (417082) untuk belanja pegawai (51) sebesar 81%, belanja barang (52) sebesar 77%, dan belanja modal (53) sebesar 97%, untuk belanja bansos (57) sebesar 48%. Satker Penyelenggara Haji dan Umroh (417083) untuk belanja pegawai (51) sebesar 79%, belanja barang (52) sebesar 82%, untuk satker Bimas Katolik (030651) untuk belanja pegawai (51) sebesar 6,2% belanja barang (52) sebesar 53%, untuk satker MIN Kalibalik realisasi belanja pegawai (51) sebesar 67%, belanja barang (52) sebesar dan belanja modal (53) sebesar 88%.satker MTs N Subah untuk belanja pegawai (51) sebesar 81%, belanja barang (52) sebesar 78%, dan belanja modal (53) sebesar 99%. Satker MAN Batang untuk belanja pegawai (51) sebesar 72%, belanja barang (52) sebesar 71%, belanja modal (53) sebesar 84% dan belanja bansos (57) sebesar 69%.
Di akhir rapat koordinasi hari ini, sugiedi menyampaikan bahwa untuk menyikapi hasil rapat koordinasi pada hari ini akan dilaksanakan rapat lanjutan dengan para kepala seksi dan kepala madrasah pada rapat koordinasi evaluasi pelaksanaan anggaran tahun 2017 pada hari Rabu besok. (fyr)