Batang (Humas)- Siang ini , Senin (20/05/2024), Jamaah Calon Haji yang tergabung dalam Kloter 36, dengan jumlah jamaah sebanyak 165 orang, diberangkatkan menggunakan 4 bus dari Pendopo Kabupaten Batang.
Hadir dalam acara tersebut KakanKemenag Kab.Batang Akhmad Farkhan, Kasubag Tu Sodikin,PJ Bupati Batang Lani Dwi Rejeki, Kabag Kesra dan Kepala Dinkes Batang.
Kloter ini adalah gabungan Kabupaten Batang dan Kabupaten Pekalongan
Dalam sambutannya,PJ Bupati Batang menyampaikan Para Jamaah calon haji wajib mensyukuri kesempatan tahun ini karena banyak yang berharap untuk cepat berangkat haji namun demikain Allah sudah mengaturnya dan kesempatan kali ini diberikan kapada bapak ibu yang ada disini, tidak masalah berangkat dikloter 36,37 maupun 38 bapak ibu semua adalah jamaah yang berasal dari kab.batang yang nanti di tanah suci kita semua bertemu tidak hanya dari Batang tapi dari seluruh dunia
Untuk itu saya berharap untuk meningkatkan kebersamaan jamaah baik dari jamaah Batang maupun luar Batang,saling membantu tolong menolong tidak hanya keluarga saja tapi dengan yang lainnya juga, jaga Kesehatan jangan terfosir untuk aktifitas fisiknya agar dapat fokus beribadah saja.(Muzzi/Zy_humas)