Batang – Untuk memberi pengenalan lingkungan madrasah kepada peserta didik baru di setiap madrasah setiap tahun ajaran baru sebelum proses pembelajaran di dimulai, MTs Negeri Batang menyelenggarakan kegiatan Masa Taaruf Siswa Madrasah (MATSAMA), namun karena masih masa pandemic covid-19 yang sampai saat ini belum berakhir, maka pelaksanaan kegiatan ini digelar melalui daring. Kegiatan ini dilaksanakan dari hari Senin sampai Rabu (12-14/07) yang lalu.
Kepala MTS Negeri Batang H. Fathudin Dalam sambutannya menyampaikan karena masa pandemi belum selesai maka kegiatan MATSAMA dilakukan secara daring dari rumah masing-masing.
“ Kita tahu sampai saat ini pandemic covid-19 belum berlalu, bahkan ada kecenderungan malah meningkat, sehingga pemerintah memberlakukan PPKM Darurat di Jawa dan Bali, maka kita disini pun tidak dapat melakukan kegiatan secara tatap muka seperti yang terdahulu, maka semua kegiatan siswa hanya bias secara daring termasuk kegiatan hari ini,” kata H. Fathudin.
Dia mengharapkan kepada wali siswa untuk memantau, membimbing putera-puterinya dalam pelaksanaan kegiatan ini, karena para siswa tetap berada dirumah dengan menggunakan Hp ataupun laptop.
“ Saya berharap para orang tua siswa untuk ikut membimbing, mengarahkan dan memantau agar putra-putrinya dapat mengikuti kegiatan ini sampai selesai, mudah-mudahan pandemi segera berakhir dan kita dapat melaksanakan pembelajaran tatap muka di madrasah,” harapnya.
Sementara itu Wakamad Bidang Kesisiwan dalam keteranganya mengatakan bahwa materi kegiatan ini adalah memperkenalkan pada peserta didik baru mengenai system pembelajaran, ciri khas, karakter dan budaya yang ada di lingkungan madrasah.
“ Kegiatan MATSAMA ini turut menentukan berhasil atau tidaknya seluruh proses pembelajaran di Madrasah pada masa selanjutnya, maka seluruh rangkaian kegiatannya harus bersifat edukatif, mampu menumbuhkan kreatifitas dan inovasi kepada peserta didik sehingga mampu memberikan pengalaman yang menyenangkan kepada peserta didik baru,” katanya.
Dia juga menegaskan bahwa tujuan kegiatan ini adalah untuk mengenalkan lingkungan, nilai dan karakter khusus madrasah kepada para peserta didik baru agar selama proses pembelajaran dapat tercipta rasa aman dan nyaman bagi mereka untuk mengembangkan seluruh potemsi diri dan kemampuannya.
“ Selain bertujuan menumbuhkan kultur dan jiwa bangga untuk belajar bersama, mencintai dan menjaga nama baik almamater, menanamkan nilai-nilai moderasi beragama dan karakter ke Indonesiaan, juga untuk mengenalkan lingkungan, nilai dan karakter khusus madrasah kepada para peserta didik baru,” pungkasnya. ( Isti /Zy )