Batang (humas) – Momen peringatan Hari Lahir (Harlah) Madrasah Aliyah Negeri (MAN) Batang, tiga siswa berhasil mengukir prestasi gemilang dengan meraih medali dalam ajang UMPP Competition pada kategori pencak silat yang digelar di GOR Jatayu Kota Pekalongan kemarin Sabtu (26/10/2024)
Prestasi ini menjadi kado istimewa bagi MAN Batang, menunjukkan dedikasi serta kerja keras para siswa dan dukungan dari para guru pembimbing.
Ketiga atlet yang membawa pulang medali itu adalah Marlya Dina Openi (kelas 12 MIPA 1) – Meraih Juara 1, Nur Fadilah (kelas 12 IPS 1) – Meraih Juara 1, Andika Maulana (kelas 12 Agama 1) – Meraih Juara 3
Kepala MAN Batang, Muh.Asnawi, mengucapkan selamat dan rasa bangganya atas pencapaian luar biasa ini. “Alhamdulillah, selamat dan sukses buat anak-anak yang hebat. Matursuwun sanget kagem bapak ibu pembimbing, barokallah. Semoga prestasi ini menjadi pemacu semangat untuk terus berprestasi,” ucapnya.
Prestasi ini menambah catatan positif bagi MAN Batang dalam mengembangkan potensi siswa, khususnya dalam bidang olahraga pencak silat yang mengharumkan nama madrasah di tingkat regional.(victor/zy_humas)