Batang (Humas) –Memperingati Harlah ke-19 MAN Batang menggelar Kejuaraan Kabupaten (Kejurkab) petanque tingkat SMP/MTs se-Kabupaten Batang pada hari Kamis (24/10/2024). Acara dibuka secara resmi oleh Ketua Umum Ferderasi Olahraga Petanque Indonesia (FOPI) Dinas Pendidikan, Pemuda, dan Olahraga (Disdikpora) Kabupaten Batang, Junaedi.
Hadir dalam acara itu pengurus FOPI, pejabat Disdikpora, Kepala MAN Batang Muh.Asnawi, serta para guru dan karyawan MAN Batang.
Dalam sambutannya, Junaedi menyampaikan bahwa olahraga Petanque di Kabupaten Batang mengalami perkembangan yang sangat pesat.
“Salah satu atlet Petanque dari Batang bahkan telah meraih medali emas di Pekan Olahraga Nasional (PON) di Riau. Kejurkab ini menjadi ajang penting untuk mencari dan meregenerasi atlet-atlet Petanque berbakat di Batang,” ujarnya.
Sementara itu, ketua panitia, Dirman, melaporkan bahwa Kejurkab ini diikuti oleh 64 peserta dari berbagai sekolah menengah pertama dan madrasah tsanawiyah. Kompetisi ini akan berlangsung selama dua hari,
“Selain meningkatkan kualitas dan prestasi atlet muda, piala ketua umum FOPI Kabupaten Batang disiapkan sebagai hadiah utama dalam kejuaraan ini,” ungkapnya.
Dengan dukungan penuh dari berbagai pihak, Kejurkab Petanque ini diharapkan dapat menjadi momentum penting dalam pengembangan bakat-bakat muda di Kabupaten Batang serta mempererat silaturahmi antar sekolah melalui olahraga.
Sedangkan Kepala MAN Batang Muh. Asnawi dalam sambutannya mengucapkan terima kasih kepada pengurus FOPI dan Disdikpora Kabupaten Batang atas kepercayaan yang diberikan kepada MAN Batang sebagai tuan rumah.
“Kami sangat berterima kasih karena lapangan Petanque yang baru selesai dibangun ini bisa menjadi tempat pelaksanaan Kejurkab Petanque ini,” ujarnya. (victor/zy_humas)